Jumat, 15 November 2013

Download 25 Lagu Terbaik Slank

Berikut 25 lagu terbaik SLANK menurut Blog saya ini:

25. Balikin (Tujuh, 1997)
24. Aku Gila, (Suit…suit…he…he…, 1990)
23. Terbunuh Sepi (Generasi Biroe, 1994)
22. Gara gara Kamu
21. Kereta Terakhir (Virus, 2001)
20. 1×1=Nggak Janji (999 + 09, Biru)
19. Anyer 10 Maret (Piss, 1993)
18. Tong Kosong (Lagi Sedih, 1996)
17. Bali Bagus  (Kampungan 1991)
16. Ladies Night Ebony (Suit..suit..he..he.. 1990)
15. Nggak Perlu (Lagi Sedih, 1996)
14. Nggak Rock N Roll (Kampungan 1991)
13. Virus (Virus, 2001)
12. Bocah    (Suit..suit..he..he.. 1990)
12. Maafkan    (Suit..suit..he..he.. 1990)
11. Mawar Merah (Kampungan 1991)
Berikut 10 besarnya

10. I Miss U but I hate U
Salah satu lagu Slank yang paling populer setelah hengkangnya Pay, Indra dan Bongky. Lagu ini cukup nempel dihati saya, karena waktu SMP dulu sering sekali menyanyikan lagu ini. Bisa dibilang ini lagu kenangan saya. Hehehe…..
9. Mars Slankers (Road To Peace, 2003)
Masih terngiang ngiang difikiran saya, persisnya pada tahun 2005, saya lihat cuplikan konser Road To Peace Slank di TV menampilkan lagu Mars Slankers yang sangat menarik perhatian saya. Seketika, saya langsung mencari kasetnya. Sampai sekarang lagu ini menjadi salah satu lagu Slank yang paling sering saya nyanyikan bersama teman-teman.
8. Anak Terbuang (Kampungan 1991)
Lagunya asik, melodi gitar Pay dan suara piano Indra Q menghiasi intro lagu yang bercirikan Rock n roll ini.
7. Terlalu Manis (Kampungan, 1991)
Menjadi salah satu lagu terpopuler Slank, terlalu manis menjadi hits yang tak lekang oleh waktu. Sampai sekarang Slank masih sering menyanyikan lagu ini. Kalau ada yang tidak kenal dengan lagu ini, wah sungguh terlalu…
6. Pulau Biru (Kampungan, 1991)
Salah satu lagu paling berpengaruh Slank. Erros Chandra SO7 pernah mengatakan bahwa Pulau Biru adalah salah  lagu wajibnya dulu hingga sekarang.
5. Memang (Suit..suit..he..he… 1990)
Sebuah masterpiece dari Slank, lagu ini menempati peringkat 14 dari 150 lagu terbaik sepanjang masa Majalah Rolling Stone. Irama Rock N Roll sangat kental pada lagu ini, semua personel bermain sangat baik. Saya sangat ngefans dengan suara piano Indra yang menjadi nyawa pada lagu ini, selain lengkingan vokal Kaka tentunya.
4. Kamu Harus Pulang (Generasi Biroe, 1994)
Siapa sih yang tidak kenal lagu ini, no coment lah buat lagu ini. Mantap
Sayang, slank  sekarang tidak pernah menggunakan keyboard khas Indra jika tampil live membawakan lagu ini, baik dalam konser maupun saat live di TV. Menurut saya, itu mengurangi cita rasa menikmati renyahnya lagu ini.
3. American Style (Suit..suit..he..he.. 1990)
Mantap, hanya kata itu yang bisa saya katakan mengenai musikalitas Bimbim cs dalam lagu ini. Aroma rock 90an sangat kental disini. Yang jadi pertanyaan sekarang, kenapa Slank tidak pernah lagi menyanyikan lagu ini….?
hanya satu jawabannya. liriknya, ya… liriknya tidak pas dengan Slank zaman sekarang. Hehe……… Overall, lagu ini adalah lagu yang sangat bagus.
2.Suit..suit..he..he..   (Suit..suit..he..he.. 1990)
Saya sedikit kecewa dengan Slank, kenapa jarang sekali memainkan lagu ini saat konser. (apa pas saya yang ngga nonton ya, hehe…)  Sound gitar Pay sangat mantap disini, kerjasama seluruh personel pun luar biasa, rasanya dua jari saja tak cukup menggambarkan sedapnya lagu ini. Apalagi lengkingan vokal Kaka, wuih, ngeri kali…..
1.  Untuk peringkat pertama, silahkan isi sendiri lagu Slank favorit anda…. hehe……


Untuk mendownloadnya, kamu bisa mencarinya di:
  1. www.mp3skull.com
  2. www.beemp3.com
  3. www.soundcloud.com
  4. www.google.com
  5. dll.

Sekian postingan dari saya. Terima kasih :D

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...